Nokia X Pertama dengan Android


Ponsel Nokia berbasis Android, Nokia X mendarat di Indonesia dengan menggandeng operator Telkomsel.  Nokia X dirancang khusus untuk pengguna di pasar dengan pertumbuhan ponsel tinggi seperti Indonesia.

Nokia X tampil dengan desain menarik dengan akses ke berbagai aplikasi Android, dan dibanderol dengan harga terjangkau.

Nokia X menawarkan aplikasi gratis, yakni HERE Maps dan MixRadio, serta layanan Microsoft yang populer seperti Outlook dot com dan Skype.

Kehadiran Nokia X sangat penting untuk memperkuat ekosistem DNA atau Device Network Applications di Indonesia, ujar Alistair Johnston, Direktur Marketing Telkomsel, Kamis (27/3).

Menurut dia, dengan jumlah pengguna loyal Nokia yang besar di jaringan Telkomsel, kemitraan strategis dengan Nokia yang telah terjalin lama. Telkomsel cukup yakin pasar akan merespon secara positif.

"Kemitraan strategis dengan Nokia yang telah terjalin lama termasuk dalam Operator Billing untuk Nokia Store, serta akses ke dunia aplikasi Android, kami cukup yakin pasar akan merespon secara positif, dan sekaligus membantu kami untuk mengajak lebih banyak lagi pelanggan untuk beralih ke 3G," tambah Allstair.

Selain itu hadirnya Nokia X diharapkan akan membantu mempercepat migrasi pelanggan Telkomsel dari 2G ke 3G. Smartphone dual SIM ini dilepas ke pasaran dengan harga di kisaran Rp 1,5 juta.


Sebelumnya, antara Telkomsel dan Nokia telan menjalin kerja sama kerja sama yang mana pengguna Nokia X bisa membeli aplikasi menggunakan pulsa.



Sumber : 

Merdeka.com.2014.Nokia X gandeng Telkomsel hadir di Indonesia,http://www.merdeka.com/teknologi/





Penulis : Andy Siadari ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Nokia X Pertama dengan Android ini dipublish oleh Andy Siadari pada hari Minggu, 06 April 2014. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Nokia X Pertama dengan Android
 

0 komentar:

Posting Komentar